Hi, Sobat TGR! Gak kerasa ya sekarang kita telah memasuki tahun 2025, jadi bagaimana awal tahun kalian? Kami harap, semuanya berjalan lancar ya!
Anyway, walaupun tahun telah berganti terkadang sisa-sisa memori tahun lalu masih kebayang gak sih? Tahun 2024 merupakan tahun yang bisa dibilang naik-turun ya, seperti roller coaster terutama bagi TGR. Bahkan, pada tahun 2024 banyak terjadi “magical moment” lho!
Misalnya, seperti pertama kalinya TGR berkegiatan di luar Jabodetabek (Dolan Ria dan TGR Heroes Chapter Jogja), dipercaya sebagai tempat magang anak SMA, mendapatkan award dari Indorelawan, dan masih banyak lagi. Namun, di antara berbagai “miracle moment” tersebut, salah satu yang paling berkesan adalah kesempatan pertama kali TGR mengadakan kegiatan untuk menyambut hari Natal, pada Desember lalu.
“Emang kenapa sih, apa yang spesial?” Selain Natal merupakan hari yang penting bagi umat Kristiani, momen ini juga pas untuk berbagi kebahagiaan bersama, entah apapun kepercayaannya. Terlebih lagi ini merupakan perayaan Natal perdana bagi TGR, maka dari itu tentunya akan menjadi momen yang berkesan!
“Emang seperti apa sih keseruan acaranya?” Daripada penasaran terus, yuk throwback keseruan perayaan Natal pertama Tim TGR bersama Voluntrip by Kitabisa di Yayasan Sinar Pelangi pada tanggal 15 Desember 2024 lalu!
Sebelum bertemu adik-adik Panti Asuhan Yayasan Sinar Pelangi, pada pukul 09.00 WIB Tim TGR dan Tim Voluntrip by Kitabisa mengadakan briefing terlebih dahulu. Briefing ini penting untuk dilakukan ya Sobat TGR, agar para panitia memahami tugas yang perlu dilakukan selama acara.
Ngomong-ngomong soal Natal nih Sobat TGR, kurang lengkap gak sih kalau gak ada kado? Oleh karena itu, setelah briefing selesai panitia mulai mempersiapkan kartu ucapan yang nantinya ditempel pada kado yang telah disediakan.
Potret para Tim Voluntrip by Kitabisa Menulis Kartu Ucapan Natal
(Dokumentasi TGR Community, 2024)
Sobat TGR coba deh lihat foto di atas, para Tim Voluntrip by Kitabisa terlihat serius banget ya, menulis kartu ucapan Natal! Bagaimana gak serius, mereka berusaha untuk menuliskan ucapan yang berkesan buat adik-adik nantinya. Kira-kira apa ya yang mereka tulis, jadi penasaran deh!
Setelah semua persiapan dirasa selesai, sudah saatnya mereka bertemu dengan adik-adik panti Yayasan Sinar Pelangi nih, Sobat TGR! Kalian sudah siap kan dengan keseruan acaranya? Ini dia, dimulainya keseruan acara Perayaan Natal kemarin!
Seperti biasa “classic TGR”, acara dibuka dengan sesi ice breaking yang pastinya seru dengan bermain berbagai permainan tradisional tanpa alat seperti cingciripit, ampar-ampar pisang, dan ular naga panjang! Membuka acara dengan bermain permainan tradisional seperti ini pastinya dapat meningkatkan bonding antara panitia dan peserta, sehingga mereka saling mengenal satu sama lain.
Potret Sesi Ice Breaking dengan Bermain Permainan Tradisional
(Dokumentasi TGR Community, 2024)
Oh iya Sobat TGR! Karena kegiatan kali ini bertemakan Natal, rasanya kurang lengkap gak sih kalau tanpa bernyanyi lagu-lagu Natal? Nah, untuk membuat suasana lebih cair lagi, sesi ice breaking dilanjutkan dengan bernyanyi lagu-lagu Natal dan sekolah minggu!
Para peserta diminta untuk berbaris dengan membentuk kereta sembari menyanyikan lagu-lagu Natal dan sekolah minggu. Lagu-lagu seperti “Hai Siarkan di Gunung”, “Dengar, Dia Panggil Nama Saya”, “Setinggi-tingginya Langit”, “Kingkong Badannya Besar”, serta “Jingle Bells” berkumandang.
Ternyata mereka tidak hanya bernyanyi lho, melainkan mereka juga harus memperhatikan lirik terakhir dari lagu tersebut. Kenapa? Karena bukan TGR namanya kalau tidak ada twist-nya!
Twist-nya adalah, ketika lirik terakhir dari lagu-lagu tersebut terdiri dari enam kata, maka para peserta harus mencari enam teman untuk saling berkenalan. Boleh dari sesama peserta, maupun kakak-kakak yang lain. Permainan ini terus berulang hingga semua peserta saling mengenal nama satu sama lain, seru banget kan?
Potret Sesi Perkenalan diri Bersama Adik-adik
(Dokumentasi TGR Community, 2024)
Setelah suasana benar-benar cair dan raut wajah mulai terlihat senyuman, saatnya kita beranjak ke “hidangan utama” dari acara ini, yaitu sesi bermain! Sesi bermain kali ini bertemakan “Fun Mission”, yang mana terdapat tiga pos dengan berbagai permainan tradisional. Sebelum bermain, para peserta diminta untuk membentuk kelompok terlebih dahulu.
Permainan tradisional yang dimainkan pada sesi ini berbeda dengan sesi ice breaking. Jika tadi memainkan permainan tradisional tanpa alat, kali ini kita bermain permainan tradisional dengan alat yang bertujuan untuk menguji kerjasama dan tingkat kreativitas para peserta. Permainan tradisional yang dimainkan meliputi:
Pos 1: Lempar Ring
Pos 2: Kuda Bisik & Telepon Kaleng
Pos 3: Membebaskan Bola dari Jaring
Pada pos pertama yaitu lempar ring, peserta harus fokus untuk memasukkan ring ke dalam cone yang telah ditentukan jaraknya. Di pos kedua permainan kuda bisik dan telepon kaleng mengharuskan peserta untuk membisikkan sebuah frasa melalui telepon kaleng kepada teman, misalnya "Natal membawa kedamaian di hati."
Terakhir pada pos ketiga tantangannya cukup sulit nih, Sobat TGR! Para peserta harus kompak bekerja sama agar bola yang terperangkap dalam jaring dapat dikeluarkan dengan cepat dan tepat.
Bukan “Fun Mission” namanya jika tidak ada sebuah misi! Nah, para peserta diberikan dua buah misi dalam setiap pos, yaitu memenangkan setiap permainan dan menjawab pertanyaan seputar Natal, serta kelahiran Yesus Kristus yang harus dijawab dengan benar.
Nah, durasi yang diberikan setiap posnya adalah sepuluh menit dan setiap kelompok yang menang, berhak memilih hiasan pohon Natal. Maka dari itu, setiap kelompok berlomba-lomba untuk menang, agar mereka dapat memilih hiasan favorit mereka, seru ya!
Potret Keseruan saat Fun Mission
(Dokumentasi TGR Community, 2024)
Setelah Fun Mission selesai dan kelompok pemenang telah mengambil hak mereka yaitu hiasan favorit, sudah pasti pasti saatnya menghias pohon Natal! Menghias pohon Natal tentunya menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan, terlebih lagi pohon tersebut akan dihias dengan hiasan favorit.
Sudah pasti pohon Natal tersebut menjadi lebih hidup dan penuh warna! Selain menyenangkan, momen ini juga semakin mempererat kebersamaan dan membuat acara menjadi makin berkesan nih, Sobat TGR.
Potret Kegembiraan Menghias Pohon Natal Bersama
(Dokumentasi TGR Community, 2024)
Setelah seru-seruan dengan Fun Mission dan menghias pohon Natal, selanjutnya acara ditutup dengan yang manis layaknya “dessert”, yaitu penampilan dari adik-adik panti asuhan Yayasan Sinar Pelangi! Adik-adik menampilkan berbagai bakat mereka, mulai dari grup vokal yang membawa lagu “O Holy Night”, dilanjut paduan suara dengan lagu “Feliz Navidad”, ditambah tarian enerjik lagu “APT”, dan ditutup dengan kreasi dance bertema Natal.
Penampilan dari mereka sangatlah memukau, sulit sekali rasanya untuk memalingkan pandangan dari adik-adik yang berbakat ini. Seakan-akan penampilan mereka lebih bersinar daripada gemerlap hiasan lampu Natal.
Sayang banget deh Sobat TGR tidak bisa melihat penampilan mereka secara langsung. Tapi tenang, nih ada foto dari mereka di bawah!
Potret Penampilan dari Adik-Adik Panti Asuhan Yayasan Sinar Pelangi
(Dokumentasi TGR Community, 2024)
Sudah terasa kan, keseruan dari perayaan Natal perdana TGR kali ini? Nah, kita intip dulu yuk apa kata mereka terkait acara ini. Pertama kita mulai dari cerita Kak Nina, Founder dari TGR tentang acara ini.
“Ikut dalam perayaan Natal merupakan pertama kali yah untuk Tim TGR, aku sendiri pun senang banget bisa langsung merasakan vibes-nya seperti apa. Sebelum acara aku juga sudah banyak research mengenai lagu-lagu yang terkait dengan Natal, meskipun kita berbeda pihak mereka sangat welcome sama kita,” cerita Kak Nina selaku Founder TGR.
Berdasarkan cerita dari Kak Nina, ia merasa excited dalam acara perayaan Natal yang pertama kali ini. Bahkan ia benar-benar riset mengenai lagu-lagu bertema Natal untuk acara ini, serta menambahkan bahwa walaupun berbeda keyakinan Yayasan Sinar Pelangi beserta adik-adik binaan menerima dengan baik. Hal yang serupa juga dirasakan oleh Kak Akbar, Tim TGR divisi Activity Instructor (AI) yang bertugas saat itu dan Kak Margaretha dari Tim Voluntrip by Kitabisa.
“Jujur aku senang banget bisa ketemu adik-adik yang ternyata keren-keren banget, punya bakat luar biasa, aktif, dan juga excited sama rangkaian acaranya. Selain itu, hal yang menarik adalah mereka sangat welcome dengan kita walau latar belakang kita berbeda, tapi mereka benar-benar nggak memandang itu,” ujar Kak Akbar selaku Tim TGR divisi Activity Instructor.
“Acara ini seru banget yah, kita main jalan muter-muter sambil nyanyi lagu sekolah minggu campur lagu daerah dan juga lagu anak-anak. Terus disebutkan kata random, then kita harus ngumpulin teman dengan sejumlah kata itu.”
“Seru bangat pokoknya, ditambah Kakak MC ikut serta menyanyikan lagu sekolah minggu. Nggak cuma itu, banyak teman yang bukan Nasrani ikut menikmati acaranya,” imbuh Kak Margaretha, Tim Voluntrip by Kitabisa dengan semangat.
Mereka berdua sepakat bahwa acara ini seru banget ya, Sobat TGR! Selain itu, acara ini berhasil menyatukan baik peserta dan panitia dengan latar belakang kepercayaan berbeda dengan tanpa batasan dan tentunya menyenangkan.
Perbedaan tidaklah menjadi penghalang untuk kita bersosialisasi, melainkan menjadi pengingat untuk kita agar selalu menghargai satu sama lain. Dalam kebersamaan kita dapat saling mendukung dan menciptakan lingkungan yang harmonis, di mana setiap perbedaan dihargai dan dirayakan. “Bhinneka Tunggal Ika!”
Selain kakak-kakak panitia, ternyata para adik panti asuhan Yayasan Sinar Pelangi pun turut bercerita tentang pengalaman mereka tentang acara ini lho! Mereka adalah Maleo dan Felicia. Dua adik yang lucu ini bercerita dengan antusias bahwa mereka senang dengan adanya acara ini dan ingin bermain lagi.
“Saya senang bisa ikut acara ini, paling suka sesi game soalnya itu seru dan juga menghias pohon Natal,” seru Maleo.
“Acara hari ini seru, aku suka sama game dan aku pengen main lagi,” imbuh Felicia.
Setelah melewati keseruan acara dari “appetizer”, “main course”, dan “dessert”, acara ini digenapi dengan pemberian donasi berupa permainan tradisional dan berbagai barang yang bermanfaat. Tidak lupa dengan serta foto bersama untuk mengabadikan momen spesial ini, say cheese!
Potret Pemberian Donasi
(Dokumentasi TGR Community, 2024)
Foto Bersama
(Dokumentasi TGR Community, 2024)
Bagaimana throwback acara perayaan Natal perdana TGR di Yayasan Sinar Pelangi, seru kan? Walaupun tahun telah berganti, “Once again, Merry Christmas 2024 and Happy New Year 2025!”
“A very Merry Christmas
And a happy New Year
Let’s hope it’s a good one
Without any fear”
John Lennon - Happy Xmas (War Is Over)
Semoga damai Natal menginspirasi kita untuk selalu hidup dengan toleransi, menghargai perbedaan, dan berbagi kasih tanpa syarat karena dalam keberagaman, kita menemukan kekuatan untuk bersama menciptakan dunia yang lebih baik. "Let the spirit of Christmas encourage you to live with love and a clear purpose." Lupakan Gadget-mu, Ayo Main di Luar! (DIA/ed. HRV)
Untuk Sobat TGR yang ingin berkolaborasi dengan kami, mulai dari menjadi pengisi acara, tenant hingga narasumber, hubungi kami dengan klik tautan ini ya.
Writer: Nadia Baharuddin
Editor: R. Harvie R. B. R
Graphic Designer: R. Harvie R. B. R
QC/Publisher: R. Harvie R. B. R
Traditional Games Returns Tgr Care Tgr X Voluntrip By Kitabisa Yayasan Sinar Pelangi Perayaan Natal 2024 Merayakan Natal Dengan Permainan Tradisional Panti Asuhan Berbagi KebahagiaanMitra Kolaborasi:
Copyright © 2017 - 2025 Traditional Games Returns All rights reserved.